TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 9:5-6

Konteks
9:5 (9-6) Engkau telah menghardik bangsa-bangsa, p  telah membinasakan orang-orang fasik 1 ; nama q  mereka telah Kauhapuskan untuk seterusnya dan selama-lamanya; 9:6 (9-7) musuh telah habis binasa, menjadi timbunan puing senantiasa: kota-kota r  telah Kauruntuhkan; lenyaplah ingatan kepadanya. s 

Mazmur 9:18

Konteks
9:18 (9-19) Sebab bukan untuk seterusnya orang miskin dilupakan 2 , bukan untuk selamanya hilang harapan u  orang sengsara. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:5]  1 Full Life : MEMBINASAKAN ORANG-ORANG FASIK.

Nas : Mazm 9:6

Daud berbicara seakan-akan peristiwa yang tercatat di sini telah terjadi -- suatu gaya penulisan nubuat dalam mazmur. Ia begitu yakin bahwa semua peristiwa ini akan terjadi sehingga ia berbicara seakan-akan semua itu sudah digenapi (lih. ayat Mazm 9:16-17).

[9:18]  2 Full Life : BUKAN UNTUK SETERUSNYA ORANG MISKIN DILUPAKAN.

Nas : Mazm 9:19

Golongan miskin dan tertindas di antara umat Allah menjadi sasaran perhatian khusus Allah (ayat Mazm 9:10-11,13). Mereka memiliki janji bahwa Allah tidak akan meninggalkan mereka (ayat Mazm 9:11), bahwa Dia akan mengingatkan doa-doa mereka (ayat Mazm 9:13), dan bahwa harapan mereka akhirnya akan dinyatakan (ayat Mazm 9:19).



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA